TOMORALA.COM, Ambon: Partai Buruh Kota Ambon mengaku optimis, pasangan calon (paslon) Walikota dan Wakil Walikota, Mohamad Tadi Salamepssy dan Emmylh Dominggus Luhukay, yang diusungnya akan menang di Pilkada Kota Ambon. Hal ini disampaikan Ketua EXCO Partai Buruh Kota Ambon, Dorothea Carolina Paais kepada Tomorala.com di Ambon, Kamis (24/10).
Optimisme Dorothea ini, mengingat animo dan tingkat penerimaan atas Paslon TADO di masyarakat saat ini cukup tinggi. Hal ini juga terlihat saat dirinya dan rekan-rekan partai melakukan peninjauan langsung di lapangan.
“Dalam melakukan berbagai konsolidasi kampanye pemenangan paslon TADO, antusias masyarakat cukup tinggi. Ini tidak bisa kita pungkiri,” ujar Dorethea penuh semangat.
Dorethea mengaku, dirinya menyaksikan langsung saat ikut melakukan konsolidasi pemenangan di setiap wilayah di Kota Ambon. Terutama di wilayah Sirimau, Teluk Ambon dan Teluk Ambon Baguala. “Masyarakat sangat rindu sosok Calon Walikota Mohamad Tadi Salampessy. Beliau punya visi misi jelas, dan juga orangnya sangat sederhana,” ucap Dorethea.
Kata Doterhea, tren pasalon TADO saat ini terus naik. Tren ini sangat berbanding lurus dengan kondisi nyata yang ada di lapangan. “Banyak masyarakat yang saya temui, mereka sangat simpati dengan pasangan TADO. Salah satunya dengan mengusung Upah Minimum Regonlal (UMR) Rp.5 juta,” ujar Ketua Exco Partai Buruh Kota Ambon ini. (MN/Zal)
Discussion about this post