TOMORALA.COM, Ambon: Partai Gelombang Rakyat (Gelora) Kota Ambon, merayakan Hari Ulang Tahunnya ke-5 secara sederhana yang berlangsung di Cafe Dulang Nusa Puan yang ada di Kawasan Kota Jawa, Ambon, Senin (28/10), malam.
Acara sukuran hari jadi partai ini dirayakan pengurus Partai Gelora Kota Ambon dengan menghadirkan Calon Walikota Ambon, Mohamad Tadi Salampessy.
Untuk diketahui, Salampessy maju calon walikota di usung partai Gelora bersama lima partai lainnya. HUT ke-5 partai Gelora jatuh pada tanggal 28 Oktober 2024.
Acara syukuran ini juga dihadiri oleh seluruh partai koalisi yang mengusung dan mendukung Paslon Calon Walikota Ambon periode 2024-2024, Mohamad Tadi Salampessy – Emmylh Dominggus Luhukay (TADO).
Partai koalisi itu adalah, Partai Buruh, PBB, Ummat, PKN, Gelora. Sedangkan partai pendukung adalah partai Prima.
Sekretaris Partai Gelora Kota Ambon, Safwan Wael, mengatakan, tidak ada persiapan khusus dalam acara syukuran ini. Pasalnya seluruh pengurus partai saat ini sedang fokus berkampanye untuk memenangkan Paslon TADO. “Meskipun kami semua dalam kondisi sibuk berkampanye, namun kami tetap meluangkan waktu untuk merayakan HUT ke-5 partai kami. Meskipun itu sangat sederhana seperti ini,” ujar Safwan.
Untuk diketahui, pada syukurran ini, pengurus Gelora Kota Ambon, menyediakan dua kue ulang tahun. Sekretaris Partai Gelora Wilayah Maluku, Halija Waliulu, juga tampak hadir. Halija kemudian diberikan kesempatan untuk memotong kue dan membagikannya kepada Calon Walikota dan juga seluruh pengurus partai Gelora yang hadir.
Usai melakukan pemotongan kue,kemudian dilanjutkan dengan makan bersama. (Zal)
Discussion about this post